Copy
Lihat buletin ini di browser
Senin, 13 Mei 2019
Yth. <<Full Name>>, Anda menerima konten ini karena terdaftar di ASOKA. Untuk berhenti mohon mengirim email ke scholarship@kamajaya.id

SELEKSI WAWANCARA BEASISWA KAMAJAYA TAHUN AKADEMIK 2019/2020
 


Pada hari Sabtu, 11 Mei 2019 telah diselenggarakan Seleksi Wawancara untuk 36 calon penerima Beasiswa KAMAJAYA Tahun Akademik 2019/2020. Seleksi wawancara diselenggarakan di Kampus II UAJY, Gedung Thomas Aquinas, Jln. Babarsari No. 44 Yogyakarta. Calon penerima Beasiswa dan Pewawancara dibagi dalam 7 kelompok. Setiap kelompok terdiri dari 2-3 pewawancara dengan 5-6 calon. Tahun 2019 ini adalah seleksi penerimaan Beasiswa KAMAJAYA untuk ketiga kalinya sejak diluncurkan pada 31 Juli 2017. Dalam usia yang belum genap 2 tahun, KAMAJAYA Scholarship telah memberi beasiswa untuk 15 orang dan 4 di antaranya telah lulus dan bekerja. KAMAJAYA Scholarship berharap jumlah mahasiswa yang diterima dapat bertambah dari tahun ke tahun.

Bagaimana proses seleksi wawancara berlangsung? Simak laporannya dengan klik disini.

SPONSOR BEASISWA KAMAJAYA TA 2019/2020

Hingga tanggal 11 Mei 2019, kami telah menerima komitmen dari 10 orang sponsor KAMAJAYA Scholarship untuk 15 mahasiswa (3 mahasiswa adalah lanjutan dari tahun akademik yang lalu).

KAMAJAYA Scholarship mengucapkan terima kasih kepada bapak/ibu yang telah berkenan menjadi SPONSOR (orangtua asuh) pada Tahun Akademik 2019/2020.

 
Pembayaran uang kuliah Semester Gasal Tahun Akademik 2019/2020 akan dilakukan pada bulan September 2019. Informasi tenggat waktu pembayaran dan besaran SPP (tergantung jumlah SKS yang diambil mahasiswa) akan diinformasikan oleh Bendahara KAMAJAYA Scholarship.

Keterangan foto : *dibantu sejak tahun akademik yang lalu

BERJUANG KERAS MERAIH BINTANG


Ada sebuah ungkapan bijaksana berbunyi, “Jika hanya ada sukacita di dunia ini, kita tidak akan pernah belajar sabar dan berani.” Seorang gadis ingin hidupnya selalu bahagia dan penuh sukacita. Ia tidak ingin hidupnya penuh dengan derita. Karena itu, ia menuntut orangtuanya agar memenuhi hidupnya dengan hal-hal yang ia butuhkan. Ketika orangtuanya menolak permintaannya, ia sewot. Ia marah besar.

“Saya tidak ingin hidup menderita. Bapak dan Ibu harus bertanggungjawab atas hidup saya,” kata gadis itu. Kedua orangtuanya merasa heran terhadap kata-kata anaknya. Bukankah selama ini mereka selalu peduli terhadap dirinya? Mengapa kata-kata itu keluar dari mulut anak mereka itu? “Ya, Nak. Sejak kami menikah dulu kami selalu berjanji untuk membahagiakan dirimu. Tetapi kami tidak ingin kamu tidak menyiapkan diri untuk meraih kebahagiaan itu,” kata sang ibu.

“Tetapi saya tidak mau melakukan banyak hal. Saya tidak mau sekolah seperti orang-orang lain. Pokoknya ayah dan ibu harus memenuhi kebutuhan hidup saya. Saya tidak mau menderita!” timpal gadis itu. Kedua orangtuanya menggeleng-gelengkan kepala mendengar kata-kata anaknya itu. Bagi mereka, tidak ada kebahagiaan yang diraih dengan berpangku tangan.

TETAP BERJUANG

Sering banyak orang salah persepsi tentang hidup ini. Akibatnya, mereka sering mengeluh terhadap hal-hal buruk yang menimpa diri mereka. Mereka kemudian menyalahkan hal-hal yang ada di sekitar mereka. Mereka bahkan berani menyalahkan Tuhan.

Kisah di atas memberi kita inspirasi untuk tetap berjuang dalam hidup ini. Adalah benar pepatah yang mengatakan bahwa bersakit-sakit dahulu bersenang-senang kemudian. Kebahagiaan yang diraih dalam hidup itu tidak dilalui dengan berpangku tangan. Tetapi dilalui dengan kerja keras, bahkan dengan menitikkan airmata.

Satu piring nasi tidak dihasilkan oleh seorang petani dengan tidur-tiduran di pematang sawah. Ia mesti membajak tanah yang mungkin masih berair. Ia mesti menancapkan bibit padi di tanah berlumpur. Ia mesti mengatur air dan menyiangi rerumputan liar. Ia mesti berani menjemur diri di tengah-tengah terik mentari.

Karena itu, yang mesti kita lakukan hari ini adalah mau bekerja untuk meraih kebahagiaan dalam hidup kita. Kita mesti satukan tekad untuk berani berjerih payah demi kehidupan yang lebih baik. Tidak ada bintang yang jatuh begitu saja dari langit. Bintang itu mesti diraih dengan kadang-kadang menitikkan air mata kepedihan.

Mari kita berjuang demi hidup yang lebih baik. Tuhan memberkati. **

Frans de Sales SCJ
TRANSFER TIDAK DIKENAL: SIAPAKAH AKU?
Berikut ini transfer yang tidak dikonfirmasi oleh pengirimnya :

Tanggal Transfer Nama Pengirim Uraian Nominal (Rp)
4 Agustus 2017 AGUS Setoran Tunai 150.000
3 Maret 2018 RR JULIANTI SETJAD TRSF E-BANKING CR TANGGAL :03/03 WSID:Z49N1 300.000
2 April 2018 RR JULIANTI SETJAD TRSF E-BANKING CR TANGGAL :01/04 01/04 WSID:Z49M1 500.000
2 Mei 2018 RR JULIANTI SETJAD TRSF E-BANKING CR TANGGAL :01/05 01/05 WSID:490P1 300.000
4 Juni 2018 RR JULIANTI SETJAD TRSF E-BANKING CR TANGGAL :01/06 01/06 WSID:191Q1 300.000
2 Juli 2018 RR JULIANTI SETJAD TRSF E-BANKING CR TANGGAL :01/07 01/07 WSID:Z4PR1 300.000
28 September 2018 EFANDO BONG PU SWITCHING CR TRANSFER DR 009 SDR EFANDO BONG PU46.46.46.46 100.000
13 April 2019 FERDINANDUS ARYO SWITCHING CR TANGGAL :13/04 TRANSFER DR 008 FERDINANDUS ARYOBI62822252622 50.000

Apakah transfer tersebut milik bapak/ibu? Jika ya, segera login ke ASOKA menuju menu "Transfer Tidak Dikenal" kemudian klik tombol "KLAIM" supaya transfer tersebut tercatat di dalam akun bapak/ibu.
MENGAJAK SAHABAT MENDAFTAR ASOKA
Mari mengajak teman-teman, keluarga, relasi/kenalan baik alumni maupun non-alumni UAJY untuk mendaftar ASOKA. Hanya diperlukan 3 data saja untuk mendaftar yaitu NAMA, NOMOR HANDPHONE dan ALAMAT EMAIL. Banyak manfaat yang didapatkan dengan mendaftar ke ASOKA, misalnya mendapatkan kiriman newsletter setiap minggu, mendapatkan konfirmasi transfer donasi melalui EMAIL atau SMS, mendapatkan reminder transfer melalui EMAIL dan SMS, mengatur jenis dan jumlah donasi setiap saat, melihat laporan keuangan secara detail, serta melihat perkembangan akademik maupun non-akademik dari para penerima beasiswa.
REMINDER TRANSFER
Dimohon kepada bapak/ibu yang telah mengisi form donasi agar dapat segera melakukan transfer donasi. Mulai Tahun Akademik 2019/2020 kita akan menambah 20 mahasiswa lagi. Kebutuhan dana beasiswa Tahun Akademik 2019/2020 diperkirakan sebesar Rp 450 juta. Yuuk … kita isi Kas KAMAJAYA Scholarship. Semua donasi berapapun nilainya diterima dengan suka cita.

Bagi yang ingin mengecek rincian donasi dan transfer dana yang sudah dilakukan, caranya login ke ASOKA, pilih menu DONASI SAYA.
CARA REGISTRASI
ASOKA
  1. Buka beasiswa.kamajaya.id dan Pilih Ikon DAFTAR DONATUR
  2. Isi form pendaftaran. Hanya 3 data yang wajib diisi yaitu NAMA, NOMOR HANDPHONE dan ALAMAT EMAIL. Data lainnya bersifat opsional.
  3. Setelah mendaftar, buka email dan klik “Aktivasi Akun”
  4. Login
Catatan: Jika tidak ada email Welcome dari ASOKA, mohon dicek di folder/tab SPAM atau PROMOTION. Selanjutnya agar kiriman dari ASOKA selalu masuk ke inbox utama, para sahabat dapat mengikuti langkah sederhana disini.

Jika mengalami kesulitan mendaftar, kirim NAMA, NOMOR HANDPHONE dan ALAMAT EMAIL ke scholarship@kamajaya.id atau WA +62 822-2147-5300 (Claudia Alma), kami akan bantu mendaftarkan.
QUOTE OF THE WEEK

“The purpose of life is to help others, and if you can’t help them, won’t you at least not hurt them? I know that is a platitude, that that is sentimental and can easily be attacked. But loving, caring is simple, and we make it complex. Our own neuroses make it complex.” ― Leo Buscaglia

REKENING DONASI KAMAJAYA SCHOLARSHIP

BCA KCU Thamrin Jakarta
No. Rekening 206 7575 888
a.n Laniawati S. Matita /
Marcella Sri Wahyuni
SEKRETARIAT KAMAJAYA SCHOLARSHIP

Kantor Pengurus Pusat Keluarga Alumni
Universitas Atma Jaya Yogyakarta (Kamajaya)
Gedung Thomas Aquinas Jalan Babarsari
No. 44 Yogyakarta 55281 Telp. 0274-487711 eks 2194 Email: scholarship@kamajaya.id
Copyright © 2019 KAMAJAYA SCHOLARSHIP, All rights reserved.


Want to change how you receive these emails?
You can update your preferences or unsubscribe from this list.

Email Marketing Powered by Mailchimp